Tauhid adalah hal terpenting bagi kehidupan seorang manusia. Bagaimana tidak, karena hanya amal yang dilandasi dengan tauhidillah saja yang akan membawa pelakunya pada kebahagiaan hakiki, didunia dan diakhirat kelak. Kekuatan akidah kita juga banyak ditentukan sejauh mana pemahaman kita akan tauhid tersebut. Dalam al-Qur'an Allah berfirman:
"Barang siapa yang mengerjakan amal sholeh, baik laki-laki maupun perempuan, sedang ia dalam keadaan beriman, maka sesungguhnya akan kami berikan kepadanya kehidupan yang baik, dan sesungguhnya akan kami berikan balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik lagi dari apa yang telah mereka kerjakan"(QS. AN-Nahl : 97)
Berdasarkan pada pentingnya peranan tauhid dalam kehidupan manusia, maka wajib bagi setiap muslim mempelajarinya. Tauhid bukan sekedar mengenal dan mengerti bahwa pencipta alam semesta ini adalah Allah, bukan sekedar mengetahui bukti-bukti rasional tentang kebenaran wujud (keberadaan)-Nya, dan wahdaniyah (Keesaan)-Nya, dan bukan pula sekedar mengenal asma'dan sifat -Nya
Apakah sebenarnya Tauhid itu......
Tauhid berasal dari bahasa arab yang berarti mengesakan. Menurut istilah Tauhid adalah meyakini bahwa Allah itu hanya satu, tidak ada yang menyamai, tidak setara dengan apapun, tidak mungkin ada yang menandinginya.
Tauhid adalh pemurnian ibadah kepada Allah, maksuknya yaitu menghambakan diri hanya kepada Allah secara murni dan konsekuen dengan menaati segala perintah dan menjauhi larangan-Nya, dengan penuh rasa rendah diri, cinta, harap dan takut kepada-Nya.
Lawan Tauhid adalah Syirik. Syirik merupakan perbuatan menyekutukan Allah dengan sesuatu yang lain. Untuk inilah sebenarnya manusia diciptakan Allah, dan seseungguhnya misi para Rasul adalh untuk menegakkan tauhid dalam pengertian terssebut diatas, mulai Rasul pertama sampai Rasul terakhir yaitu Nabi Muhammad Saw.
0 komentar:
Post a Comment